13 September 2019 Jam 08:07

Zaky Siswa SDN 1 Sigaluh Wakili Provinsi Jateng Lomba Pantomim Tingkat Nasional

BANJARNEGARA – Dimas Izz Dzaki Zaidan, Siswa SD Negeri 1 Sigaluh Kabupaten Banjarnegara, bersiap melaju Lomba pantomim dalam Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N)  tingkat nasional. Zaky berhasil mewakili Provinsi Jawa Tengah dalam ajang bergengsi tersebut. Lomba akan dilaksanakan di Banten tanggal 15 hingga 21 September 2019.

“Kami telah berangkat ke Semarang untuk briefing bersama kontingen Provinsi Jawa Tengah. Dari Semarang kami berangkat bersama ke Banten,” kata, Suwaryo S.Pd, pelatih dan pendampingnya, saat latihan, Kamis (12/9/2019).

Bakat seni Zaky memang telah tampak sejak lama. Berbagai hoby telah dicobanya. Mulai dari pantomim, menari dan menyanyi.

“Namun saya lebih senang pantomim, tantangannya lebih asyik,” ujar kelahiran Banjarnegara, 4 Januari 2009 ini.

“Dan saya paling suka melakukan adegan yang penuh tantangan atau penghayatan seperti bermain di pantai, atau hutan,” imbuh putra kedua Bapak Suwaryo, yang sekaligus menjadi pelatihnya.

Pelajar kelas 5 D ini aktif bermain pantomim sejak kelas 2 SD. Sejak itu pula dia mewakili sekolahnya di lomba pantomim FLS2N. Hasilnya hingga saat ini ia menjuarai Lomba Pantomim dari tingkat Kecamatan, mewakili Kabupaten (2 kali), dan Propinsi (1 kali)

“Saya berlatih tiap hari, yang melatih Bapak langsung,” ujarnya polos.

Suwaryo menambahkan, untuk FLS2N tingkat nasional, Provinsi Jawa Tengah mengirimkan 5 cabang lomba yakni :  Tari, Cerita Bergambar, Kriya anyam, Menyanyi dan Pantomim.

“Untuk pantomim alhamdulillah terpilih dari Banjarnegara. Besok pesertanya 35 anak. Dan Zaky akan membawakan tema Hutanku Berseri Kembali. Satu kali pentas 5 sampai 7 menit,” kata Waryo.

Saat ditanya mengenai cita-citanya, Zaky menyatakan, dia ingin menjadi guru di bidang seni. ”Bisa main pantomim, nari, nyanyi, dan lainnya,” ujar penyuka bakso ini.

Dia mengaku terinspirasi oleh ayahnya yang menggeluti seni. Sepulang sekolah, dibimbing ayahnya, ia  kadang mengikuti lomba dan workshop di beberapa daerah untuk menambah wawasan dalam bidang pantomim. Bupati Banjarnegara, Budhi Sarwono, juga mengapresiasi bakat Zaky yang akan maju lomba nasional.

“Kami harapkan siswa kita ini bisa berbicara lebih banyak di tingkat provinsi. Agar hal ini terwujud, ia minta persiapan lomba ini dilakukan lebih matang.

“Pihak pelatih, Dinas, dan sekolah mendampingi dengan maksimal, agar anak tersebut bisa juara mengharumkan nama Banjarnegara,” kata Bupati memberi semangat. * (Muji Prasetyo/Dinkominfo).

[supsystic-social-sharing id='1']

Artikel Terkait…

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *