BANJARNEGARA – Apel Sinergitas Pemerintah Daerah, TNI dan Polri dalam rangka kampanye penegakan hukum protokol kesehatan Covid-19 di wilayah Kabupaten Banjarnegara digelar di Markas Kodim 0704 Banjarnegara, Rabu (3/1). Apel ini dipimpin oleh Wakil Bupati Banjarnegara, Syamsudin didampingi Komandan Kodim 0704 Banjarnegara dan Kapolres Banjarnegara AKBP Fahmi Arifrianto.
Pada kesempatan ini Wabup Syamsudin berpesan kepada para peserta apel untuk terus memperkuat sinergitas dan menjadi contoh bagi masyarakat dalan penerapan disiplin protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari di masa adaptasi kebiasaan baru.
“Melalui apel ini diharapkan akan memperkuat sinergitas jajaran yang tergabung dalam Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 Banjarnegara dalam mengedukasi dan membantu masyarakat agar tetap produktif tanpa mengesampingkan protokol kesehatan,” katanya
Menurutnya, pentingnya penerapan protokol kesehatan masih perlu terus disosialisasikan secara masif kepada masyarakat hingga ke pelosok wilayah. Hal ini juga untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan makna masa adaptasi baru bukan berarti bisa melakukan rutinitas dan kebebasan seperti saat Covid-19 belum ada sehingga melupakan protokol kesehatan.
“Mari kita bimbing masyarakat untuk dapat menerapkan pola kebiasaan baru dengan membudayakan protokol kesehatan dalam rutinitas kesehariannya saat pandemi masih berlangsung,” tuturnya
Wabup juga mengimbau agar dalam penegakan hukum protokol kesehatan kepada masyarakat dilakukan dengan baik dan santun agar masyarakat bisa menerima dengan penuh kesadaran serta tidak menimbulkan kesan negatif terhadap pemerintah.
Usai kegiatan apel dilanjutkan penyemprotan disinfektan serta pembagian masker dan hand sanitizer gratis untuk warga di beberapa titik lokasi oleh tim satuan gugus tugas pencegahan Covid-19 Banjarnegara. (amar)
0 Komentar