Pramuka Bertekad Cetak Jurnalis Handal yang berkarakter Dasa Dharmais

BANJARNEGARA – Kader Gerakan Pramuka diharapkan menjadi agen informasi dan kebermanfaatan sekaligus menjadi corong organisasi untuk lebih memasyarakatkan pramuka ditengah masyarakat.

Hal tersebut dikemukakan oleh Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Hukum Kwartir Cabang Pramuka Kabupaten Banjarnegara Djarkasi saat membuka pelatihan Jurnalistik di Sanggar Bhakti Pramuka Banjarnegara, Jumat (26/3).

“di era millenials ini, anggota pramuka dituntut harus beradaptasi dan berperan aktif memberikan edukasi serta informasi yang cepat, tepat dan akurat, menjelajah ruang dan waktu dengan dibekali keabsahan data sehingga peran serta pramuka lebih dirasakan ditengah masyarakat” ujarnya.

Pelatihan Jurnalistik yang diikuti oleh 35 orang pramuka perwakilan SMU/SMA/MA se kabupaten Banjarnegara tersebut selain merupakan agenda program kerja, sekaligus mencetak jurnalis handal yang berkarakter dasa darmais yang mampu mengimplementasikan ilmu yang didapat untuk berinovasi dan menjelajah lini masa dan sosial media dalam upaya memasyarakatkan pramuka di Bumi Gilar Gilar.

Ketua Panitia Kegiatan Yohana Dea Nabella mengatakan pelatihan Jurnalistik dilaksanakan selama tiga hari hingga minggu esok dan diisi dengan berbagai materi yang disampaikan oleh pemateri yang berkompeten dibidangnya.

” Beberapa materi yang disampaikan seperti Fundamental gerakan pramuka, tehnik menulis berita, fotografi jurnalistik, Master of Ceremony, video reportase, audio news, public relation, websain desain dan dinamika kelompok “ paparnya.

Meski ditengah pandemic covid 19, kegiatan dilaksanakan dengan menerapkan protocol kesehatan ketat dan berharap peserta dapat menyerap ilmu yang diberikan oleh pemateri yang disajikan secara teori dan praktek untuk selanjutnya dapat di implementasikan dalam upaya mensosialisasikan serta mengenalkan pramuka baik didunia nyata maupun di sosial media. **alw

[supsystic-social-sharing id='1']

Artikel Terkait…

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *