28 Juni 2023 Jam 09:50

Warga Muhammadiyah Banjarnegara Tunaikan Salat Idul Adha

BANJARNEGARA – Ribuan umat muslim Muhammadiyah di Banjarnegara hari ini merayakan Hari Raya Iduladha 10 Dzulhijjah 1444 Hijriyah, Rabu (28/6/2023).

Sejak pagi jemaah yang berada di wilayah kota Banjarnegara mulai berdatangan di Alun-alun kota Banjarnegara. Gema takbir dan tahmid berkumandang di sudut-sudut kota Banjarnegara.

Sholat Idul Adha dimulai pukul 06.00 WIB, Ribuan jemaah juga tampak begitu khidmat menjalankan ibadah tersebut

Sebagai informasi, Imam dan Khatib untuk Shalat Idul Adha di alaun-alun kota Banjarnegara yang digelar hari ini adalah Ustadz Wasis Winarso wakil ketua pimpinan daerah Muhammadiyah Banjarnegara.

Pj Bupati Banjarnegara Tri Harso Widirahmanto kepada media mengatakan, pemerintah daerah bersama PBHI telah sepakat untuk memberikan pelayanan kepada kepada para umat Islam yang melaksanakan sholat idul adha pada hari rabu maupun kamis.

“Meski ada perbedaan dalam pelaksanaan sholat Idul Adha namun perbedaan itu jangan sampai menjadikan potensi konflik namun sebaliknya harus saling menghargai,” kata Tri Harso

PHBI juga tidak menggelar takbir keliling, namun panitia melakukan peninjauan di sejumlah masjid-masjid di Banjarnegara yang sedang melaksanakan takbiran.

Seperti diketahui, Pemerintah melalui Kementerian Agama menetapkan 10 Dzulhijjah 1444 Hijriah jatuh pada Kamis 29 Juni 2023. Sementara Muhammadiyah memutuskan Hari Raya Idul Adha dimulai pada Rabu 28 Juni 2023.

Berdasarkan hasil hisab hakiki wujudul hilal, Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah menetapkan 10 Dzulhijjah 1444 Hijriah atau Hari Idul Adha jatuh pada Rabu 28 Juni 2023.

Pada hari kamis (29/6/2023) PHBI juga akan kembali menggelar sholat Idul Adha di Alun-alun Banjarnegara.

Sebagai Imam dan Khotib sholat Ied pada hari Kamis adalah (Ustadz Firdaus Maulana Akbar dari Lembaga Dakwah Syarikat Islam Banjarnegara.

*** (kominfo/ahr)

[supsystic-social-sharing id='1']

Artikel Terkait…

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *