28 Agustus 2023 Jam 10:30

Siswa SMKN 2 Bawang Bersih-Bersih Kota dan Perform on Car Free Day

BANJARNEGARA – Suasana Car free Day pada Minggu (27/8/2023) di Alun-alun Banjarnegara sedikit berbeda. Civitas sekolah SMKN 2 Bawang Banjarnegara (Skada) menggelar Bersih Kota dan Skada Performance.

Siswa-siswi beserta guru SMKN 2 Bawang tampak antusias dan semangat dalam kegiatan Bersih kota, setelah malam sebelumnya alun-alun dipadati puluhan ribu pengunjung, bersamaan gelaran Festival ANTV Rame. Sampah-sampah berserakan di hampir semua sudut alun-alun kota.

Tak hanya Bersih Kota saja, kegiatan Car Free Day juga dimeriahkan dengan senam bersama, hiburan tari, tek-tek dan musik, perform kesenian dan dari siswa-siswi Skada, yang berlangsung sejak pukul 06.00 hingga 09.00.

Dra. Widiastuti selaku Kepala Sekolah SMKN 2 Bawang mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian lingkungan terhadap sampah. Aksi ini digelar dalam rangka menumbuhkan rasa kepedulian terhadap lingkungan kepada seluruh siswa.

“Kegiatan ini juga untuk memotivasi masyarakat agar lebih peduli dengan lingkungan. Kebersihan lingkungan di sekitar Alun-alun Banjarnegara bukan hanya tanggung jawab pemerintah tapi kita juga wajib peduli,” kata Widiastuti.

Dia berharap, kegiatan bersih-bersih akan rutin dilakukan tidak hanya pada momen-momen tertentu tapi bisa di awali dari lingkungan sendiri senantiasa tidak membuang sampah sembarangan

Sementara itu, Ir. Singgih Haryono selaku Kepala DPKPLH mengatakan, sampah yang dihasilkan setiap harinya perlu penanganan dalam memanfaatkan sampah menjadi barang bermanfaat.

“Kami sangat mendukung kegiatan ini. Karena sampah yang dihasilkan setiap harinya perlu penanganan dan pengolahan pemanfaatan sampah menjadi barang bermanfaat dengan nilai jual tinggi,” kata Singgih.

Kegiatan Car Free Day dan Bersih Kota ini juga dihadiri oleh Kepala DPKPLH, Dinas Perhubungan dan Kominfo sebagai dukungan dan apresiasi atas antusias seluruh Civitas Sekolah SMKN2 Bawang.

Singgih juga berharap agar kegiatan mampu menumbuhkan kesadaran masyarakat terhadap sampah yang setiap hari meningkat volumenya.

“Volume sampah di Indonesia sendiri dapat menghasilkan berton-ton jumlah setiap harinya,” pungkas Singgih.* (kominfo_mjp/mazza).

 

[supsystic-social-sharing id='1']

Artikel Terkait…

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *